Definsi Batu Mulia

Definisi atau pengertian dari Batu Mulia, merupakan suatu bekal awal bagi para pecinta sekaligus kolektor-kolektor Batu Mulia.
IMG_20150105_213738Jpeg
Batu Mulia adalah Batu Permata / Batu Aji. Tidak ada batasan yang baku mengenai pengertian atau definisi dari Batu Mulia. Sujatmiko dalam dokumen presentasinya yang berjudul “Potensi Batu Mulia Indonesia Yang Terlupakan,” mengartikan Batu Mulia adalah setiap jenis batuan batuan, mineral, dan bahan mentah alam lainnya yang setelah diolah atau diproses memiliki keindahan dan ketahanan yang memadai untuk dipakai sebagai barang perhiasan. Sedangkan dalam buku “Pesona Batu Mulia” yang ditulis A.F.Chandra, batu mulia adalah semua mineral atau batu yang dibentuk dari hasil proses geologi, dimana unsurnya terdiri atas satu atau beberapa komponen kimia.
IMG_6649
Definisi Batu Mulia berdasarkan kosa kata
Maksud definisi secara terpisah (menurut kosa kata) dari Batu Mulia ini adalah mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Berikut definisinya:

Batu adalah benda keras dan padat yang berasal dari bumi atau planet lain, tetapi bukan logam ;

Mulia adalah bermutu tinggi ; berharga (tt logam, msl emas, perak, dsb)

Melihat definisi diatas, kata batu menjadi berharga jika dikaitkan dengan kata mulia. Artinya batu-batu mulia itu memang memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Oleh karena itu kualitas Batu Mulia biasanya ditentukan dengan beberapa faktor seperti kemurnian atau keaslian, kekerasan dengan menggunakan skala Mohs, warna, bentuk dan ukuran. Untuk skala Mohs Insya Allah akan saya bahas tersendiri. Lantas, apa saja contoh atau jenis dari Batu Mulia, kegunaan, sebaran, serta bagaimana ragam peluang bisnisnya ? Berikut uraian singkatnya :
IMG_20150120_184438 IMG_20150120_104436
Jenis dan Kegunaan Batu Mulia
Beberapa jenis Batu Mulia (permata) disebutkan dalam buku pak Chandra seperti Berlian (Diamond), Safir (Sapphire), Zamrud (Emeralad), Opal (Kalimaya), Amethyst (Kecubung), Bacan & Obi (Giok / Jade Indonesia), dan Batu Garut. Khusus untuk batu bacan akan saya bahas dalam artikel berikutnya.

Sedangkan dalam Handbook of Commodity Profile,  Indonesian Gemstones Exclusively Captivating, Kementerian Perdagangan RI, Batu Mulia mempunyai digolongkan ke dalam dua jenis yaitu Precious Stones dan Semi-Precious Stones. Untuk Precious Stones seperti Diamond, Ruby, Sapphire, Emerald, dan Opal. Sedangkan pada Semi-Precious Stones yang ada di berbagai provinsi di Indonesia seperti :

Kecubung ungu ( amethyst )
Kecubung kuning ( citrine )
Kecubung teh ( smoky quartz )
Kalimaya ( opal )
Krisopras hijau ( chrysoprase )
Krisokola biru ( chrysocolla )
Kalsedon tembaga ( copper chalcedony )
Batu meteorit ( tektite )
Akik Yaman ( carnelian agate )
Kecubung jarong ( purple chalcedony )
Opal biru ( blue opal )
Jasper ( variegated jasper )
Biduri tawon ( silicified coral )
Garnet ( garnet )
Fosil kayu membatu ( petrified wood )
Kalsedon ( chalcedony )
Giok nefrit ( nephrite jade )
Prehnit ( prehnite )
Krisopal ( chrysopal )

Ada lima kegunaan Batu Mulia, namun untuk yang dua saya tidak menyebutkannya di sini karena takut pada perbuatan syirik. Sedangkan yang ketiganya adalah pertama, sebagai bahan perhiasan, kedua, sebagai sarana investasi dan ketiga adalah untuk keperluan industri contohnya Batu Safir dimanfaatkan dalam pembuatan kaca tahan gores misalnya kaca pada jam tangan. Kemudian Intan digunakan untuk melapisi pemotong dan alat pengeboran minyak. Selaian itu Batu Ruby digunakan untuk membuat peralatan laser.

IMG_6474

Leave a comment