Hati-hati, Makanan Ini Bisa Sebabkan Batu Ginjal

Hati-hati, Makanan Ini Bisa Sebabkan Batu Ginjal

Tak hanya kafein dan minuman berkarbonasi.

Ginjal merupakan salah satu organ yang penting dalam tubuh dengan fungsi utamanya adalah menyaring darah. Dari proses penyaringan ini dikeluarkan zat sisa atau limbah berupa urine.
Untuk menjaga kesehatan ginjal, selain aktif bergerak, Anda juga perlu asupan cairan yang cukup dan diet sehat dengan gizi seimbang.Nah, berbicara soal diet atau pola makan, ada beberapa makanan yang perlu dijaga porsi atau dosisnya, karena bila berlebihan bisa menyebabkan batu ginjal.

Lantas, makanan apa saja yang dapat menyebabkan batu ginjal? Berikut uraiannya.

1. Minuman berkarbonasi
Minuman berkarbonasi seperti soda, minuman energi, dan jus kemasan dapat meningkatkan risiko batu ginjal.

2. Kafein
Kafein yang banyak ditemukan dalam kopi, teh dan soda, bila dikonsumsi berlebihan dapat menyebabkan pembentukan batu ginjal. Ini dikarenakan kadar kalsium yang tinggi dalam urine. Hal tersebut juga memicu gagal ginjal, karena ada stimulan yang dapat membuat organ kelelahan.

3. Pemanis buatan
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa pemanis non-kalori dapat merusak fungsi ginjal, jika dikonsumsi dalam jangka panjang.  Pemanis terbaik yang bisa Anda pilih adalah pemanis alami seperti madu.

4. Daging
Protein hewani dapat mendorong pembentukan batu ginjal dan kerusakan ginjal. Ini dikarenakan makanan tinggi protein dapat menempatkan tekanan pada ginjal, karena limbah protein sulit dihilangkan. Anda juga perlu mengetahui bahwa daging mengandung asam urat yang tinggi yang merupakan penyebab umum dari batu ginjal.

4. Sarden
Jika Anda rentan terhadap batu ginjal, Anda harus membatasi asupan tinggi purin (senyawa organik yang dapat meningkatkan aroma). Sarden tinggi purin sehingga perlu dibatasi.

5. Produk susu
Produk susu tinggi kalsium dan baik untuk membangun tulang yang kuat. Namun, bagi mereka yang rentan terhadap batu ginjal, kalsium perlu dibatasi. Ini dikarenakan kalsium dapat meningkatkan ekskresi kalsium dalam urine, sehingga limbahnya lebih sulit untuk dibuang. Kondisi inilah yang memicu terbentuknya batu ginjal.

sumber :Ririn Indriani

Leave a comment